ilustrasi Pemilu legislatif yang digelar pada Rabu 9 April 2014 mendatang hanya tinggal hitungan hari. Malam tadi entah gimana kok bisa-bisanya saya mimpi kalau pemilu sudah berlangsung. Saya juga ikut nyoblos. Padahal sampai hari ini saya belum bisa memutuskan apakah akan menyoblos atau tidak. Pasalnya meski tinggal di Aceh Besar dan beraktivitas di Banda Aceh, saya ber-KTP Aceh Timur. Otomatis kalau mau menyoblos pada hari H nanti ya harus pulang kampung. Tapi berdasarkan pengalaman dua periode terakhir, saya tidak pernah pulang kampung untuk memberikan hak pilih saya. Entah kali ini. Bisa jadi bisa tidak!
Bacalah tanpa harus menerima begitu saja. Berfikirlah tanpa harus bersikap sombong. Yakinlah tanpa harus bersikap fanatik. Dan, jika anda memiliki pendapat, kuasai dunia dengan kata-kata.